Tidak kalah dengan daerah daerah yang lain yang ada di indonesia, Pontianak yang terletak pada pulau kalimantan ini juga memiliki banyak sekali kuliner kuliner yang lezat yang pasti nya sangat sayang jika dilewatkan. Beberapa kuliner yang ada di pontianak sangat sulit untuk di dapat kan apa lagi di kota kota lainnya pasti lebih sulit lagi untuk menemukan jajanan khas dari pontianak, jadi untuk anda yang sedang berada di pontianak ada baiknya anda puas puas kan untuk menikmati jajanan khas dari pontianak. Berikut ada beberapa jajanan paling populer di pontianak.
1. Kue Talas Ebi
Makanan yang satu ini merupakan salah satu kue khas daru pontianak yang terbuat dari talas asli. Untuk kue talas ebi ini biasanya disajikan dengan beberapa topping seperti ebi, cabe, bawak putih dan daun bawang, untuk topping bisa dipakai dengan apa saja sesuai dengan selera kita. Kue yang satu ini juga sangat enak loh ketika dimana dengan sambal. Jadi untuk anda yang sedang berada di pontianak jangan lupa untuk mencoba Kue Talas Ebi.
2. Sagu Gunting Ce Hun Tiao
Untuk makanan yang satu ini terbuat dari sagu yang sudah dicampurkan dengan susu dan gula. Jika kita lihat dari sekilas minuman yang satu ini sangat mirip dengan agar agar dari bentuknya. Jajanan yang satu ini sudah menjadi salah satu jajanan paling terkenal di pontianak dan di suka oleh banyak orang. Untuk jajanan yang satu ini tidak sulit untuk menemukan penjual sagu gunting ini tetap sagu gunting yang paling terkenal ada di Jalan Waru atau Jalan Tanjung Pura, Pontianak.
3. Kue Kantong Semar
Kue yang satu ini sama seperti namanya yaitu Kue Kantong Semar yang dimana kue yang satu ini berasal dari pedalaman kalimantan barat yang terbuat dari kantong semar yang dimana keberadaannya dilindungi loh, tetapi jangan khawatir tetap begitu pemerintah tetap memberikan izin untuk masyarakat yang akan memanfaatkan tumbuhan yang satu ini untuk membuat kue kantong, alasannya agar dapat melestarikan adat dan budaya yang ada di pontianak.